Selasa, 29 Desember 2015

5 Tempat Favorit Minum Kopi di Bintaro

Banyaknya tempat makan di Bintaro membuat wilayah ini menjadi salah satu surga bagi pecinta kuliner baik di Bintaro dan juga Jakarta. Mulai dari restoran, kafe, warung, gerai dan juga kios makanan hadir dengan berbagai tampilan, cita rasa dan aneka makanan yang tentu menggoda selera untuk mencicipinya. Dan bagi kamu penggila kopi, di Bintaro juga ada tempat favorit untuk minum kopi.

5 Tempat Favorit Minum Kopi di Bintaro 

1.  Sebastian Coffee Shop hadir dengan konsep tempat yang unik dan tentunya deretan kopi yang enak-enak. Salah satu favorit disini adalah cafe latte. Suasana yang asyik bisa dijadikan tempat nongkrong bareng temen-temen disaat weekend atau pulang ngantor.

2 . Cangkir Kopi berlokasi di Sektor 1 menawarkan pilihan kopi tradisonal seperti Kopi Gayo,  Toraja Blend Coffee, Kopi Sidi Kalang , Arabika Bali hingga Kopi Tubruk. Namu ada satu yang favorit disini yaitu kopi Vietnam

3. Ngopi Doeloe berada di lokasi strategis yaitu Veteran. Selain itu daerahnya disini juga terdapat Bintaro Factory Outlet. Ya habis nyari baju, mampir dulu kesini buiat menikmati secangkir kopi racikan tradisional seperti kopi luwak, kopi lampung, bali, robusta dan kopi lainnya002E

4. Kopi Sae berlokasi di kawasan pasar modern bintaro, sektor 9. Penggemar kopi hitam wajib coba kesini karena ada berbagai kopi hitam dari mandailing, mocca robusta dan kopi sidikalang yang rasanya mantap!

5. Graha Kopi ini mengambil lokasi di Pasar Segar Graha Raya. Disini bisa beli biji kopi dan juga tentunya minum ditempat. Ada berbagai macam kopi robusta dan arabica yang di-roasting sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar